Nyanyi Lagu Benyamin Sueb, Inilah Momen Kompak Prabowo, Erick Thohir, dan Sri Mulyani di Gala Dinner KTT ASEAN

Avatar photo

- Pewarta

Kamis, 7 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gala Dinner KTT ASEAN yang berlangsung di Hutan Kota, GBK, Senayan, Jakarta. (Facbook.com/@Setkab RI)

Gala Dinner KTT ASEAN yang berlangsung di Hutan Kota, GBK, Senayan, Jakarta. (Facbook.com/@Setkab RI)

HALLOIDN.COM – Ada momen menarik saat Gala Dinner KTT ASEAN yang berlangsung di Hutan Kota, GBK, Senayan, Jakarta, Rabu malam, 6 September 2023.

Nampak tiga menteri Kabinet Indonesia Maju, duduk bersebelahan dan menyanyikan lagu Benyamin Sueb bersama-sama.

Mereka adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto; Menteri BUMN Erick Thohir; dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Video menyanyi lagu ‘Malem Minggu’ berdurasi 48 detik itu diunggah Erick Thohir di instagram pribadinya.

Dalam video terlihat Prabowo Subianto dan Sri Mulyani mengikuti lagu yang diputar di gala dinner tersebut.

Baca artikel lainnya di sini: Prabowo Paling Kuat di Pilpres 2024, PAN: Berpeluang Menang Jika Punya Sosok Cawapres yang Tepat

Keduanya bergantian menyanyikan penggalan lirik sembari sedikit menggoyangkan badannya.

Erick sesekali memindahkan gawainya ke arah Prabowo Subianto dan Sri Mulyani.

“Beli karcis, tau-tau keabisan,” nyanyi Sri Mulyani.

“Jaga gengsi, terpaksa beli cabutan,” sambung Prabowo Subianto.

“Aduh emak asyiknye, nonton dua-duaan. Kaye nyonya dan tuan di gedongan,” lantun ketiganya kompak.

“Dua-duanya hafal lagu ini. Rupanya kita semua cinta Benyamin,” kata Erick Thohir mengomentari nyanyian Prabowo Subianto dan Sri Mulyani.

Baca Juga:

Lebih dari 50 Negara Terdampak Tarif Donald Trump akan Membalas atau Negosiasi dengan Amerika Serikat

Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Prabowo Subianto Ungkap Hampir Setiap Malam Pastikan Harga Pangan, Telepon Menteri Pertanian

Ingin Jadi Selebriti? Tapi Belum Pernah Tampil di Media? Kami Bisa Bantu Mempublikasikan Profil Anda!

Erick Thohir dalam unggahan itu menyebut momen bersama Prabowo dan Sri Mulyani sebagai kejutan yang didapatnya saat menghadiri Gala Dinner KTT ASEAN.

Sebab selain nyanyi bareng, mereka juga sempat berdiskusi bersama.

“Banyak kejutan di acara gala dinner KTT ASEAN malam ini. Mulai dari duduk bareng, diskusi bareng, makan bareng, sampai nyanyi bareng Pak @prabowo dan Bu @smindrawati,” tulis Erick Thohir.

“Lagu-lagu Benyamin Sueb emang legend, menghibur kita dari generasi ke generasi. Alfatihah untuk babeh Benyamin,” lanjut Erick Thohir.***

Berita Terkait

Momen Spesial Raja Abdullah II Sambut Prabowo di Jordania, Kerahkan Pesawat Tempur hingga Disetiri ke Hotel
HMN Media Holding Tunjuk Wartawan Senior Dharono Trisawego Sebagai Pemimpin Redaksi Hallobandung.com
BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber, Waspada Modus Penipuan Saat Lebaran!
Lisan kadang tak terkendali, sikap pun mungkin menyakiti. Di hari ini, mohon maaf lahir dan batin
Media Hack: Inilah Waktu yang Tepat untuk Persoalkan Keberhasilan Demi Tumbuhkan Optimisme
Presiden RI Prabowo Subianto kepada 961 Pimpinan Daerah: Saudara adalah Pelayan Rakyat!
Sambut Bahagia Makan Bergizi Gratis, Warga Distrik Homeyo Papua Tengah:Terima Kasih Bapak Prabowo
Prabowo Sebut Muhammadiyah Luar Biasa, Punya 167 PT, 5.345 Sekolah dan Madrasah serta 440 Pesantren

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 10:51 WIB

Momen Spesial Raja Abdullah II Sambut Prabowo di Jordania, Kerahkan Pesawat Tempur hingga Disetiri ke Hotel

Rabu, 2 April 2025 - 12:36 WIB

BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber, Waspada Modus Penipuan Saat Lebaran!

Sabtu, 29 Maret 2025 - 08:04 WIB

Lisan kadang tak terkendali, sikap pun mungkin menyakiti. Di hari ini, mohon maaf lahir dan batin

Rabu, 26 Maret 2025 - 14:49 WIB

Media Hack: Inilah Waktu yang Tepat untuk Persoalkan Keberhasilan Demi Tumbuhkan Optimisme

Jumat, 21 Februari 2025 - 08:09 WIB

Presiden RI Prabowo Subianto kepada 961 Pimpinan Daerah: Saudara adalah Pelayan Rakyat!

Berita Terbaru